Kehadiran BBm di Android dan iOS akan disambut baik

Kehadiran BBm di Android dan iOS akan disambut baik
Pendiri sekaligus mantan CEO BlackBerry, Mike Lazaridis, optimis BBM yang akan hadir pada platform iOS dan Android akan disambut baik.

Seperti yang dilansir oleh Phone Arena (22/5), Lazaridis menyatakan bahwa langkah tersebut akan membuat penggemar chatting segera berpindah ke BBM.

Bahkan keyakinan Lazaridis tersebut ternyata juga dirasakan oleh CEO BlackBerry saat ini, Thorsten Heins. Pihaknya juga menyatakan bahwa aplikasi chatting yang paling menarik selama ini hanyalah BlackBerry Messenger.

Kehadiran BBM pada platform Android dan iOS beberapa waktu lalu diprediksikan akan menjadi langkah bunuh diri untuk BlackBerry. Pasalnya, akan banyak pengguna iOS dan Android yang lebih memilih menggunakan aplikasi chatting BBM melampaui perangkatnya tanpa harus membeli BlackBerry.

Akankah keyakinan dari Lazaridis tersebut akan benar-benar terjadi?

Related Posts

Post a Comment