Lowongan pekerjaan seperti ini biasanya hanya diketahui orang-orang tertentu. Jangan frustrasi dengan kenyataan seperti itu. Berikut 5 cara untuk mengungkap lowongan-lowongan yang tersembunyi tersebut.
1. Fokus pada sasaran perusahaan. Sebagian besar perusahaan sekarang memiliki situs internal. Biasanya mereka memposting semua lowongan pekerjaan yang mereka butuhkan di sana.
Tentukan daftar perusahaan yang Anda cari, cari situs mereka, dan ajukan lamaran secara langsung. Ini adalah cara yang paling baik untuk mendapatkan pekerjaan di sebuah perusahaan tertentu.
2. Bicara di jejaring pribadi Anda. Gunakan koneksi dalam jaringan profesional Anda. Dapatkan referensi pribadi dari seseorang yang tahu tentang kesempatan kerja di perusahaan mereka. Jaringan profesional juga dapat membantu Anda menemukan seseorang yang tahu tentang lowongan pekerjaan yang anda inginkan .
3.Bangun jejaring sosial Anda. Cari orang yang relevan di perusahaan-perusahaan favorit Anda untuk berhubungan di LinkedIn. Bergabung dengan kelompok industri yang sama atau meminta teman-teman untuk memperkenalkan Anda. Ketika anda terhubung, tunjukkan kepada mereka nilai Anda dengan merujuk pada postingan Anda.
4.Cari celah pada perusahaan yang Anda inginkan. Cari tahu siapa yang bertanggung jawab pada departemen Sumber Daya Manusia. Cobalah untuk meminta waktu bertemu dengannya untuk mengetahui lebih jauh tentang kebutuhan perusahaan tersebut.
Biarkan mereka tahu bahwa Anda ingin mempelajari lebih lanjut tentang apa yang perusahaan itu lakukan. Ini mungkin tidak mengarah untuk segera mendapatkan pekerjaan, tapi mereka mungkin berpikir bahwa Anda masuk dalam calon karyawan selanjutnya.
5. Buat lapangan pekerjaan baru. Setelah Anda terhubung dengan seseorang di perusahaan, tawarkanlah solusi yang untuk memajukan perusahaan tersebut. Ini mungkin nantinya akan mengarah pada penciptaan lapangan kerja baru. Karena Anda datang dengan ide, mereka mungkin membawa Anda pada kepercayaan, sehingga mereka akan melewatkan lowongan pekerjaan dan meminta Anda untuk menjadi pegawai di kantornya.
Sumber
Post a Comment
Post a Comment