Fans ini tertawa di atas penderitaan Justin Bieber

Fans ini tertawa di atas penderitaan Justin Bieber

Entah apa yang sedang mengganggu pikiran Justin Bieber kali ini. Saat menonton salah satu pertandingan bola basket, penyanyi asal Kanada ini terlihat sangat murung.

Gambar yang dipublikasikan The Sun ini menunjukkan bahwa Justin tidak terlalu menikmati pertandingan antara Miami Heat dan Indiana Pacers pada Senin (3/6) itu. Seulas senyum pun tak tampak di wajahnya.



Namun herannya ekspresi wajah Justin ini sangat bertolak belakang dengan fans di sebelahnya. Wanita yang belum diketahui identitasnya itu tampak sangat ceria karena punya kesempatan duduk di sebelah Justin.

Berbeda jauh dengan Justin, wanita berambut brunette itu tak hentinya memancarkan senyum lebar. Rupanya, dia sedang memamerkan keberuntungannya itu pada teman-teman di sekitarnya.

Justin sendiri tampak kasual dengan baju serba hitam yang dikenakannya. Topi, kalung dan kacamata hitam tetap menjadi aksesoris yang tak mungkin dia tinggalkan.

Sumber

Related Posts

Post a Comment