5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube

Majalah Mini ArbesDJ - Banyaknya media sosial pada era teknologi saat ini pasti memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing.Seperti Youtube, yang telah membuat lima orang wanita ini terkenal berkat video yang mereka unggah.Bahkan diantaranya mengikat kontrak dengan label kelas dunia.

Kelima wanita ini memang berkarya di bidang musik.Menunjukkan bakat yang terpendam melalui Youtube terbukti ampuh membuat para musisi dunia melirik mereka.

Siapa sajakah mereka? ini dia, 5 Musisi Wanita yang Ngetop Melalui situs Youtube :

1. Esmee Denters

5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube


Perempuan berparas cantik ini adalah penyanyi, penulis lagu yang mulai menyanyikan cover version dari lagu-lagu populer di YouTube. Dia menarik perhatian manajer artis Belanda, Jonathan Berhane. Figurnya juga menarik perhatian Justin Timberlake, sehingga Justin bersedia memproduseri album pertamanya, Outta Here. Menurut beberapa majalah, Denters adalah penyanyi unsigned pertama dalam sejarah berasal dari YouTube pribadi komersial dan melakukan posting di panggung utama.

2. Maddi Jane

5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube

Maddi adalah seorang gadis berusia 13 tahun yang terkenal karena videonya yang diunggah dan meraup jutaan viewer dari seluruh dunia! Gadis berwajah bulat ini memang sangat ayu dan menarik, ditambah lagi dengan vokalnya yang enak didengar. Lengkap sudah! Ia pun terkenal berkat Price Tag yang dipopulerkan Jessie J.

3. Alyssa Bernal

5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube

Video akustiknya di YouTube menarik perhatian Pharell William, musisi R&B dari duo The Neptunes. Pharell menghubungi pihak sekolah dari Alyssa yang berniat mengontraknya untuk label rekaman Star Trak.


4. Marie Digby

5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube

Sosok penyanyi, pencipta lagu, gitaris dan pianis ini sekilas terlihat seperti boneka. Marie dikenal karena menyanyikan ulang lagu Umbrella dengan versi akustik pada 2007 via YouTube. Lagu itu kemudian diputar di stasiun radio STAR 98,7, dan masuk tangga lagu Bubbling Under Hot 100-nya Billboard dengan posisi tertinggi, nomor 10. Digby telah merilis tiga album studio, termasuk satu album penuh cover version dari lagu-lagu Jepang. Album ini telah menelurkan tujuh singel secara keseluruhan.

5. Kim Yeo Hee

5 Musisi Wanita Yang Ngetop Berkat Youtube

Perempuan yang satu ini dikenal sebagai apple girl setelah dirinya mengunggah berbagai video di YouTube. Lucunya, unggahannya tersebut menutupi klip-klip video para seniman Barat. Video pertamanya adalah Irreplaceable-nya Beyonce. Video keduanya adalah Poker Face kepunyaan Lady Gaga. Kontan videonya tersebut berhasil ditonton jutaan pasang mata. Tak berapa lama kemudian ia pun menandatangani kontrak dengan Dream High Entertainment. Wow!

Related Posts