Hukuman Carlos Tevez Dibatalkan

London - Beberapa waktu silam, Carlos Tevez mendapatkan hukuman kerja sosial lantaran sikap tak patuh hukumnya. Namun, setelah bergabung dengan Juventus, hukuman itu dibatalkan.

Cerita ini berawal pada Januari silam. Ketika itu, Tevez didakwa atas tiga buah pelanggaran, salah satunya adalah menyetir tanpa SIM Britania Raya. Mobilnya juga tertangkap kamera lalu lintas ngebut melebihi batas kecepatan normal pada Maret dan Mei 2012 silam.
Hukuman Carlos Tevez Dibatalkan
Getty Images/Alex Livesey

Pihak kepolisian kemudian memanggilnya untuk disidang. Tapi, sial bagi Tevez , ia tidak memahami arti kata 'constabulary' (yang berarti kepolisian) dalam surat panggilan tersebut. Alhasil, dia memilih untuk membiarkan surat tersebut dan tidak menanggapi panggilan.

Sebagai akibat, Tevez pun tidak diperkenankan menyetir selama enam bulan.

Bukannya mematuhi hukuman, Tevez malah kedapatan menyetir mobil pada bulan Maret --ketika dirinya masih berada dalam masa hukuman. Tak hanya itu Tevez juga menyetir tanpa asuransi jiwa.

Alhasil Tevez pun harus menjalani persidangan di Macclesfield Magistrates Court. Dia pun diputuskan harus menjalani kerja sosial selama 250 jam dan membayar denda sebesar 1.000 poundsterling.

Tak hanya itu larangan menyetirnya pun diperpanjang enam bulan sehingga baru akan berakhir sekitar November nanti.

Sebelum masa hukumannya berakhir, dan sebelum jumlah kerja sosialnya mencapai angka 250 jam, Tevez sudah keburu pindah ke Juventus. Seperti diberitakan oleh Football Italia, hukuman kerja sosial itu akhirnya dibatalkan.

Tevez kemudian hanya diharuskan membayar denda tambahan sebesar 3.000 pounds.

Related Posts

Post a Comment